Wisata Murah Edukatif: Perpustakaan Umum Tangerang Selatan
Mumpung masih suasana libur lebaran Idul Fitri 1437 H, saya bersama istri dan anak-anak mengunjungi Perpustakaan Umum Kota Tangerang Selatan yang ada di Jalan Siliwangi. Kebetulan letak perpustakaanya dekat dengan tempat tinggalku di Puri Pamulang. Saya kira dengan mengunjungi perpustakaan umum merupakan alternatif tempat wisata murah yang bersifat edukatif. Dahulu, saya juga pernah berbagi informasi mengenai wisata murah di sebuah taman bacaan yang dukung oleh Komunitas Masyarakat Gemar Membaca (Magma). Letaknya di Kelurahan Pondok Benda Pamulang. Tapi, saya tidak tahu, apakah taman bacaan tersebut hingga sekarang masih ada atau sudah tidak beroperasi lagi. Pernah saya melewati di depannya, tampaknya taman bacaan tersebut telah berhenti atau mungkin pindah tempat.
Nah, bagi teman-teman yang tinggal di daerah Pamulang, silahkan datang ke Perpustakaan Umum Kota Tangsel. Alamat lengkapnya di Jl. Raya Siliwangi, Ruko Graha Mitra R.3 Pondok Benda, Pamulang 15416. Lokasi perpustakaan umum berada persis di belakang kantor Arsip Tangsel. Ada dua ruangan bertingkat. Walaupun kecil, tapi untuk koleksinya lumayan baru-baru.
Ada dua hal yang menarik ketika mengunjungi Perpustakaan Umum Kota Tangerang Selatan. Pertama, selain tersedia koleksi buku baru juga pendaftaran anggota yang gratis dan tentu saja tidak birokratif. Benar-benar mempermudah. Kendati saya bukan warga Tangerang Selatan, tetapi ketika mendaftar, saya hanya mengisi form yang berisi data pribadi. Begitu gampang, mudah dan cepat. Tanpa syarat apapun. Saya bersama istri dan anak-anak tentu saja saya daftarkan semua untuk menjadi anggota.
Kedua, para pegawai yang baik dan murah senyum. Ini penting, mengingat seringkali perpustakaan umum terkenal dengan para pegawainya yang galak dan rewel hingga menyebabkan pengunjung kadangkala malas untuk datang. Tapi, untuk di Perpustakaan Umum Kota Tangerang Selatan ini menurut saya cukup ramah. Percayalah, silahkan buktikan datang sendiri.
Ketiga, kendati ruang baca masih bercampur antara dewasa dan anak-anak, tapi saya puas karena perpusatkaan juga menyediakan banyak mainan edukatif untuk anak-anak. Saya melihat anak-anak setelah membaca buku, lantas mencari mainan dan dengan sigap oleh para pegawainya menawarkan. Tentu saja anak saya senang bukan kepalang.
Selain kelebihan, tentu juga ada kekurangannya. Mungkin dari sisi ruangan yang masih sempit. Tapi, saya yakin itu hanya sementara. Untuk kedepannya kemungkinan akan berpindah. Kemudian untuk program-program andalan perpustakaan di masyarakat, sementara ini saya belum melihat geliatnya. Namun demikian, saya pernah sekali menyaksikan ada perpustakaan keliling di belakang tempat saya tinggal. Selain itu, sayangnya untuk waktu pinjam buku yang terbatas, hanya dijatah tiga hari. Akan lebih baik mungkin minimal satu minggu dengan perpanjangan sebanyak dua kali. Sehingga dengan buku pinjaman itu diharapkan ada waktu banyak untuk membaca di rumah.
Apapun itu, saya berharap adanya Perpustakaan Umum Kota Tangerang Selatan ini dapat bermanfaat untuk semua warga Tangerang Selatan. Perpustakaan umum adalah sebuah tempat alternatif untuk berwisata murah bernuansa edukatif. Bagaimana menurut teman-teman? Semoga maju terus......
Salam,
Pustakawan Blogger
Nah, bagi teman-teman yang tinggal di daerah Pamulang, silahkan datang ke Perpustakaan Umum Kota Tangsel. Alamat lengkapnya di Jl. Raya Siliwangi, Ruko Graha Mitra R.3 Pondok Benda, Pamulang 15416. Lokasi perpustakaan umum berada persis di belakang kantor Arsip Tangsel. Ada dua ruangan bertingkat. Walaupun kecil, tapi untuk koleksinya lumayan baru-baru.
Ada dua hal yang menarik ketika mengunjungi Perpustakaan Umum Kota Tangerang Selatan. Pertama, selain tersedia koleksi buku baru juga pendaftaran anggota yang gratis dan tentu saja tidak birokratif. Benar-benar mempermudah. Kendati saya bukan warga Tangerang Selatan, tetapi ketika mendaftar, saya hanya mengisi form yang berisi data pribadi. Begitu gampang, mudah dan cepat. Tanpa syarat apapun. Saya bersama istri dan anak-anak tentu saja saya daftarkan semua untuk menjadi anggota.
Kedua, para pegawai yang baik dan murah senyum. Ini penting, mengingat seringkali perpustakaan umum terkenal dengan para pegawainya yang galak dan rewel hingga menyebabkan pengunjung kadangkala malas untuk datang. Tapi, untuk di Perpustakaan Umum Kota Tangerang Selatan ini menurut saya cukup ramah. Percayalah, silahkan buktikan datang sendiri.
Ketiga, kendati ruang baca masih bercampur antara dewasa dan anak-anak, tapi saya puas karena perpusatkaan juga menyediakan banyak mainan edukatif untuk anak-anak. Saya melihat anak-anak setelah membaca buku, lantas mencari mainan dan dengan sigap oleh para pegawainya menawarkan. Tentu saja anak saya senang bukan kepalang.
Selain kelebihan, tentu juga ada kekurangannya. Mungkin dari sisi ruangan yang masih sempit. Tapi, saya yakin itu hanya sementara. Untuk kedepannya kemungkinan akan berpindah. Kemudian untuk program-program andalan perpustakaan di masyarakat, sementara ini saya belum melihat geliatnya. Namun demikian, saya pernah sekali menyaksikan ada perpustakaan keliling di belakang tempat saya tinggal. Selain itu, sayangnya untuk waktu pinjam buku yang terbatas, hanya dijatah tiga hari. Akan lebih baik mungkin minimal satu minggu dengan perpanjangan sebanyak dua kali. Sehingga dengan buku pinjaman itu diharapkan ada waktu banyak untuk membaca di rumah.
Apapun itu, saya berharap adanya Perpustakaan Umum Kota Tangerang Selatan ini dapat bermanfaat untuk semua warga Tangerang Selatan. Perpustakaan umum adalah sebuah tempat alternatif untuk berwisata murah bernuansa edukatif. Bagaimana menurut teman-teman? Semoga maju terus......
Salam,
Pustakawan Blogger
7 komentar untuk "Wisata Murah Edukatif: Perpustakaan Umum Tangerang Selatan"
Salam