Ini Dia Buku-Buku Tentang Prabowo Subianto
"Buku lama adalah buku baru bagi mereka yang belum membacanya". Samuel ButlerPrabowo Subianto adalah seorang tokoh militer dan politikus Indonesia yang di gadang-gadang oleh Partai Gerindra sebagai calon presiden pada tahun 2014 ini. Di prediksikan saingan terberatnya adalah Joko Widodo (Jokowi) yang sekarang masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Menyoal sosok Prabowo, maka tidak terlepas dari jabatan beliau sebagai dewan pembina Partai Gerindra. Sebagai calon presiden yang di usung partai berlambang kepala burung garuda itu, mantan Danjen Kopassus ini telah menuai banyak kontrversi di tengah-tengah masyarakat. Masa lalunya yang tidak lepas dengan rezim Orde Baru dan namanya yang selalu dikaitkan dalam kasus penculikan aktivis 1997/1998 merupakan sejarah kelam yang tidak akan telupakan oleh bangsa ini.
Namun demikian, apapun itu, sejarah adalah tetap sejarah. Terlepas mana yang benar dan salah tentu masing-masing mempunyai pembelaan dengan cara pandangnya sendiri. Pembelaan tersebut berbagai macam bentuknya. Salah satunya adalah dengan menerbitkan sebuah buku.
Berbeda dengan Anies Baswedan, buku-buku khusus yang membahas tentang Prabowo Subianto lebih banyak beredar dimasyarakat. Sehingga bagi seseorang yang ingin mengetahui lebih jauh tentang Prabowo maka, dapat membacanya melalui sebuah buku. Dalam ranah politik biasanya dalam penerbitan buku tersebut tentu mempunyai tujuan tersendiri. Mulai untuk menyampaikan pemikiran, ide dan gagasannya, pemulihan nama baik, hingga sekedar kisah hidupnya yang di biografikan.
Apapun tujuan dari penerbitan buku tersebut, menurut hemat saya ini tentu sangat baik karena hal tersebut merupakan ciri-ciri bangsa yang beradab. Bilamana dalam penerbitan sebuah buku tersebut berisi banyak fakta-fakta yang diragukan kebenarannya, kita bisa membuat buku tandingannya sehingga disini akan tercipta masyarakat berbasis intelektual dimana salah satunya dicirikan dengan mengedepankan analisis pemikiran yang rasional.
Kembali tentang Prabowo Subianto, putra dari begawan ekonomi ini merupakan tokoh fenomenal yang kisahnya juga banyak dibukukan. Saya mencari secara khusus buku-buku yang membahas atau yang berkaitan dengan sosok mantan Pangkostrad ini. Sampai bulan April 2014, beberapa buku-buku tentang Prabowo Subianto berjumlah sekitar 19 buku. Apa saja judulnya? ini dia daftar judul buku yang membahas tentang Prabowo Subianto:
Judul | Pengarang | Penerbit | Thn Terbit |
---|---|---|---|
Prabowo Presidenku | Thamrin Dahlan | Aryuning Sejahtera | 2014 |
Diculik Prabowo | Hazmi Srondol | Limau Publisher | 2014 |
Prabowo Subianto; Jalan Terjal Seorang Jendral | Ade Ma'ruf | Ar-Ruzz Media | 2013 |
Prabowo Macan Asia harapan Bangsa | Susilo Pranoto | Flash Books | 2013 |
Surat untuk Sahabat | Prabowo Subianto | Mediakita | 2013 |
Prabowo Subianto Tegas Memihak Rakyat | J.b. Soedarmanta | Literatur Media Sukses | 2013 |
Membangun Kembali Indonesia Raya: Haluan Baru Menuju Kemakmuran | Prabowo Subianto dkk | Institut Garuda Nusantara | 2009 |
Prabowo Subianto the Rising Star: Dari Gerakan Indonesia Raya ke Negara Sejahtera | Herdi Sahrasad | Universitas Paramadina, Center for Islam and State Studies | 2009 |
Sintong & Prabowo | by A. Pambudi | Media Pressindo (K) | 2009 |
Rivalitas Wiranto-Prabowo | Diana Andika Winda dan Efantino Febriana | Bio Pustaka | 2009 |
Prabowo: Saya Tak Pernah Berkhianat | Sahil K. Mahtani; Jose Manuel Tesoro | Milestone Pub. House | 2009 |
Prabowo-Dari Cijantung Bergerak ke Istana | Femi Adi Soempeno | Galang Press | 2008 |
Prabowo Titisan Soeharto? Mencari Pemimpin Baru di Masa Panceklik | Femi Adi Soempeno | Galang Press | 2008 |
Kalau Prabowo Jadi Presiden | A.Pambudi | Narasi | 2008 |
Kontraversi "Kudeta" Prabowo | A.Pambudi | Media Pressindo | 2008 |
Kudeta Mei ’98, Perseteruan Habibie - Prabowo | Arwan Tuti Artha | Galangpress | 2007 |
Prabowo Sang Kontroversi - Kisah Penculikan, Isu Kudeta dan Tumbangnya Seorang Bintang | Erros Djarot, dkk | Media Kita | 2006 |
Habibie, Prabowo & Wiranto Bersaksi | Andy F. Noya | Media Kita | 2006 |
“Buku Putih” Prabowo” Kesaksian Tragedi Mei 1998 | Anonim | Majalah Berita Populer Totalitas | 2000 |
Update 2019:
Prabowo Ksatria Pengawal Macan Asia
Pengarang: Femi Adi Soempeno dan Firlana Laksitasari
Penerbit: Galang Press
Tahun: 2012
Pandangan Strategis Paradoks Indonesia: Negara Kaya Raya, tetapi Banyak Rakyat Hidup Miskin
Pengarang: Prabowo Subianto
Penerbit: Koperasi Garudayaksa Nusantara
Tahun: 2017
Posting Komentar untuk "Ini Dia Buku-Buku Tentang Prabowo Subianto"