Berapa Besarnya Gaji Pokok PNS Lulusan Sarjana?

Ada banyak pertanyaan terkait berapa sih sebenarnya gaji pokok PNS untuk lulusan sarjana (S1)? Sebenarnya menyoal gaji PNS itu aturannya sangat jelas. Berapa besarannya setiap golongan itu semuanya tercantum dalam Peraturan Pemerintah (PP) RI Nomor 15 Tahun 2019 (perubahan kedelapan belas).

Rumus untuk tahu gaji PNS itu harus dilihat masa kerja golongan (MKG) dan golongannya. Untuk PNS yang baru diangkat, dengan lulusan sarjana (S1) itu masa kerja golongan 0 dan golongan 3a, maka besaranya Rp.2.579. 400. Kenaikan gaji berkala (KGB) PNS setiap dua tahun sekali. 

Eit, tapi bentar dulu. PNS yang belum diangkat secara penuh itu biasanya masih calon alias CPNS selama setahun. Gaji yang diterima biasanya sebesar 80%, belum full. 


Komentar