Tempat Garam dan Merica Unik Dari Kayu Kelapa

Siang tadi saya menghadiri acara rapat sharing knowledge yang diselenggarakan oleh salah satu unit kerja kantorku bertempat disalah satu hotel yang dekat dengan daerah Stasiun Kota. Ada hal menarik yang saya temukan ketika makan siang. Saya menemukan tempat garam dan merica yang terbilang unik. Tempatnya terbuat dari kayu kelapa. Menurut saya hasil kerajinan tangan tersebut mempunyai nilai seni yang patut diperhitungkan. Hasilnya benar-benar rapi.

Wadah atau tempat merica dan garam tersebut terbagi dua, namun jika keduanya disandingkan, maka seolah-olah menjadi satu kesatuan. Sejenak saya perhatikan tempatnya. Saya bolak-balik dimana letak untuk mengisi garam dan mericanya? Ternyata berada dibawah. Lihat gambarnya dibawah ini:
 
Tempat Garam dan Merica Unik Dari Kayu Kelapa 1

Tempat Garam dan Merica Unik Dari Kayu Kelapa 2



Agar terlihat guratan kayu kelapanya, maka wadah untuk garam dan merica ini sepertinya diberikan plistur sehingga tampak mengkilap. Selain itu agar permukaanya halus, tentu dibuat dengan alat penggosok kayu.  Menurut saya, guratan-guratan yang terlihat dalam batang kelapa tersebut merupakan ciri khas tersendiri yang bernilai seni tinggi.

Tempat Garam dan Merica Unik Dari Kayu Kelapa 3
Coba perhatikan gambar diatas? Unik bukan? Oh ya teman-teman juga bisa melihat hal unik lainya yang saya temukan di salah  satu hotel di Jogjakarta. Seperti biasa, gatal tangan saya jika tidak menggerakan smartphone untuk segera mengabadikan fotonya. Silahkan baca dan lihat foto-fotonya disini: Tanaman Padi Hias Unik.

Salam blogger pustakawan

Komentar