Foto Semut Rangrang Penghasil Kroto

Kemarin nganter istri ke sekolahnya mau ngawas siswa yang ujian. Tak ketinggalan dua anaku saya bawa. Sembari main dilapangan bareng anaku, tepat dibawah pohon mangga ada koloni semut rangrang penghasil kroto. Tak pelak, koloni semut rangrang itu jadi pusat perhatian anaku. Begitu berani anaku yang cowok ini melihat dan memperhatikan  dari dekat, bahkan sampai telungkup persis didepan koloni semut yang sedang lalu lalang membawa makanan. Mungkin karena rasa penasaran hingga anaku menyaksikannya dari dekat, serius lagi.

Tak ingin saya lewatkan, sayapun jadi tertarik untuk mengabadikan koloni semut rangrang tersebut dengan smartphoneku.  Pertama saya foto jarak jauh, tampak seperti biasa. Lalu, sayapun foto lagi dengan jarak dekat. Tetapi foto yang kedua ini bukan langsung ngambil objek semut rangranganya, melainkan saya gunakan screenshoot yang saya besarkan fotonya. Bagaimana hasilnya? Menurutku lumayan fantastis juga (he..2).

Berikut foto semut rangrang penghasil kroto yang saya jepret:
Foto Jarak Jauh
Semut Rangrang Penghasil Kroto

Semut Rangrang Penghasil Kroto

Semut Rangrang Penghasil Kroto
Foto Jarak dekat:

Semut Rangrang Penghasil Kroto
Selain foto, saya juga mengabadikan semut rangrang lewat video. Sengaja saya rekam untuk koleksi pribadiku khususnya mengenai hewan-hewan yang saya temukan baik sengaja maupun tidak sengaja. Dokumentasi rekamannya saya gunakan untuk pengetahuan-pengetahuan anaku. Biasanya anak kecil tertarik melihat rekaman video hewan yang merasa baru dilihatnya.  Berikut video sederhana aktivitas semut rangrang penghasil kroto:

Dulu saya juga pernah merekam video hewan kaki seribu. Silahkan baca: Mengenalkan Hewan Kaki Seribu Kepada Anak

Salam pustakawan blogger

Komentar